Bengkel Toyota Terdekat di Indonesia

Saat ini, sudah banyak orang yang berlomba-lomba untuk memiliki mobil, namun banyak juga yang belum menyadari pentingnya anti karat mobil untuk dipasang secara awal. Nah, sudahkah Anda merasa anti karat terpasang dengan baik? Jika belum, mungkin Anda harus mengunjungi bengkel mobil, terutama bengkel Toyota terdekat dari lokasi Anda.

Sebelum membahas bengkel Toyota terdekat, apa sih pentingnya keberadaan bengkel mobil secara umum? Bengkel mobil ini utamanya difungsikan sebagai tempat perawatan mobil agar lebih awet dan tahan lama, serta sempurna. Biasanya, setiap bengkel menyediakan fasilitas perawatan secara berkala, termasuk halnya bengkel Toyota terdekat dari lokasi Anda.

Bengkel Toyota Terdekat di Indonesia

bengkel toyota terdekat

Nah, di mana sajakah bengkel Toyota terdekat yang dapat Anda kunjungi? Berapakah biaya perawatan serta perbaikan di bengkel-bengkel resmi tersebut? Simaklah informasi seputar bengkel Toyota terdekat berikut ini.

Mengenal Toyota

Sebelum membahas bengkel Toyota terdekat, adakalanya Anda harus mengetahui tentang Toyota itu sendiri. Toyota adalah salah satu produsen kendaraan bermotor (khususnya mobil) terbesar di dunia, yang memiliki markas di Tokyo, Jepang, sejak 82 tahun silam (alias 28 Agustus 1937). Toyota didirikan oleh sang pencetur industry Toyota, Kiichiro Toyoda. Pendirian industri ini terinspirasi dari industri mobil Chevrolet serta Ford yang ada di Eropa dan Amerika Serikat.

Hingga saat ini, jutaan kendaraan dalam merek Toyota telah terjual secara global. Toyota dikenal sebagai merek kendaraan yang hemat dalam apapun, baik dalam biaya maupun bahan bakar. Itulah yang menyebabkan Toyota menjadi laris di seluruh dunia. Kini, setiap negara memiliki fasilitas produksi Toyota dimulai dari Eropa, Afrika, hingga Asia termasuk halnya Indonesia.

Di Indonesia sendiri, awalnya perusahaan Toyota meminta Astra untuk mendirikan PT Toyota Astra Motor sebagai agen tunggal pemegang merek Toyota di Indonesia, dan dari situlah Toyota sudah mulai meluas di Indonesia seperti yang bisa dilihat sekarang ini. Sungguh luar biasa.

Saat ini, jika Anda memiliki mobil Toyota dan ingin melakukan servis kendaraan, Anda tidak perlu khawatir karena bengkel Toyota terdekat bisa ditemukan dengan mudah, karena saat ini bengkel-bengkel resmi Toyota sudah tersebar di seluruh kota di Indonesia, serta didukung oleh berbagai tenaga profesional sehingga Anda tidak perlu meragukan pelayanannya, apalagi saat ini tersedia banyak fasilitas perawatan dan servis kendaraan di bengkel-bengkel yang ada.

Bengkel Toyota Terdekat di Jakarta

Ambillah contoh misalnya bengkel Toyota terdekat di Jakarta. Sebagai ibu kota negara Indonesia hingga saat ini, Jakarta termasuk kota dengan pengguna mobil Toyota paling banyak dibandingkan kota-kota lainnya. Sehingga, karena itulah mau tidak mau persebaran bengkel di Jakarta harus meluas hingga mencapai lokasi ‘terpencil’ sekalipun, agar dapat memudahkan setiap pengguna mobil untuk melakukan servis dan apapun jika diinginkan. Setidaknya, terdapat puluhan bengkel Toyota terdekat (lebih dari 30 bengkel) yang mencakup keseluruhan kota administratif yang ada di Jakarta, sehingga Anda tidak perlu jauh-jauh ke bengkel Toyota ‘pusat’ di Jakarta.

Umumnya, biaya perawatan/servis mobil Toyota di berbagai bengkel Toyota terdekat di Jakarta ini tergantung dari pilihan paket servis yang diinginkan, jika Anda ingin merawat mobil Toyota Anda secara rutin. Estimasinya, disesuaikan dengan berapa tahun garansi yang diinginkan, Anda cukup membayar mulai dari 678 ribu rupiah hingga lebih dari 2 juta rupiah. Biasanya, biaya yang ditawarkan oleh bengkel Toyota terdekat ini sudah mencakup biaya untuk oli, pembersih mesin, AC, rem, roda, injektor, dan sebagainya.

Namun, jika Anda menginginkan servis atau perawatan rutin dengan kualitas pelayanan terbaik, maka kunjungilah Dokter Mobil yang ada di Jakarta. Secara keseluruhan, Dokter Mobil memiliki 4 bengkel cabang yang ada di Jakarta, 2 bengkel di Kelapa Gading (Jakarta Utara), 1 bengkel di Bintaro (Jakarta Selatan) serta 1 bengkel lainnya di Ciputat (Jakarta Selatan).

Bengkel Toyota Terdekat di Bandung

Contoh lainnya yaitu Bandung, kota yang tak kalah ramainya dengan Jakarta, juga dikarenakan oleh mobilitas yang cukup tinggi, sehingga bengkel Toyota terdekat juga harus disediakan di kota Bandung (saat ini sekitar belasan bengkel yang tersedia). Biasanya, untuk biaya servis secara berkala ini didasarkan pada jarak tempuh. Misalnya jika jarak tempuhnya 10 km, maka bengkel Toyota menawarkan harga servis sekitar 400 – 600 ribu rupiah; jika jarak tempuhnya 40 km biayanya 1 – 1,2 juta rupiah; serta jika jarak tempuhnya 80 km, biayanya 2,6 – 3 juta rupiah. Untuk estimasi biaya perawatan ini juga mencakup oli mesin, rem, dan sebagainya.

Namun, jika Anda menginginkan servis berkala dengan kualitas pelayanan terbaik, maka kunjungilah Dokter Mobil yang ada di Bandung. Secara keseluruhan, Dokter Mobil hanya menyediakan 1 lokasi saja, yaitu di Jalan Soekarno-Hatta, Bandung.

Dibaca Juga: Ini Dia 5 Cara Servis Berkala Mobil Toyota dan Harganya

Ciri-Ciri Bengkel Mobil Berkualitas

Nah, setelah mengetahui biaya perawatan dan perbaikan mobil di bengkel-bengkel resmi Toyota, kini saatnya bagi Anda untuk menentukan pilihan pada manakah bengkel yang dianggap terpercaya di antara sekian bengkel yang tersedia di dekat kota Anda. Berikut ini ciri-ciri bengkel mobil berkualitas yang dapat dijadikan patokan bagi Anda yang masih bingung tentang kemana mobil Anda akan berlabuh untuk dirawat secara berkala.

  1. Bengkel terpercaya memiliki serangkaian koleksi alat servis dan perawatan yang cukup lengkap, hal ini dapat menunjang kinerja para montir saat memeriksa dan kemudian melakukan servis pada kendaraan Anda. Selain itu, bengkel yang baik juga menyediakan berbagai macam sparepart apabila terdapat sparepart rusak pada mobil Anda yang perlu diganti dengan segera.
  2. Bengkel terpercaya ramai dikunjungi oleh banyak konsumen, terbukti dari review atau testimoni dari para pengunjung sebelumnya. Jika bengkel itu sepi pengunjung, bisa jadi bengkel itu bersifat abal-abal alias tidak terlalu berkompeten dalam hal servis mobil.
  3. Bengkel terpercaya selalu tanggap, cepat, dan reesponsif terhadap keluhan dari konsumen, karena hanya memperkerjakan para teknisi mobil yang sudah berpengalaman, profesional, dan memiliki lisensi resmi, sehingga segala jenis kerusakan mobil dapat ditangani dengan segera dan baik.
  4. Bengkel terpercaya memiliki kondisi fisik yang baik, dibuktikan dengan kebersihan dan keluasan bengkel itu, serta berlokasi di tengah pusat kota sehingga mudah dijangkau oleh setiap konsumen. Jika bengkel itu terletak di jalanan sempit dengan kondisi yang mencurigakan, Anda patut mewaspadai bengkel yang demikian.
  5. Bengkel terpercaya senantiasa memberikan pelayanan terbaik dengan harga perawatan yang sesuai dengan jenis kerusakan yang ada. Berbeda dengan bengkel ‘abal-abal’ yang senantiasa menaikkan harga servis hingga Anda pun merasa kantong kering dibuatnya.

Dokter Mobil, Ahli dari Segala Perawatan dan Perbaikan Mobil!

Setelah mengetahui beberapa hal seputar perbengkelan terkhusus biaya perawatan di bengkel-bengkel resmi, bengkel Toyota terdekat dibandingkan dengan Dokter Mobil, maka, rekomendasi yang paling cocok untuk Anda adalah bengkel Dokter Mobil. Dokter Mobil senantiasa menawarkan biaya yang tidak berbeda jauh dari harga biaya servis mobil Toyota pada umumnya, namun terkait kualitasnya, tentu saja Dokter Mobil memiliki cara tersendiri untuk menghasilkan kualitas mobil yang terbaik sekaligus awet alias tahan lama.

Anda dapat melakukan berbagai perawatan dan servis untuk mobil Toyota seperti pada AC Mobil, Tune up, setting ECU (Remap), dan juga servis berkala (check up gratis, ganti oli cuci darah, dan perawatan radiator). Biayanya pun bervariasi dari beberapa ratus hingga beberapa juta, tergantung pada tingkat kerusakan dan jenis mobil Toyota yang Anda gunakan.

Nah, apa sih keuntungan Dokter Mobil dibandingkan bengkel-bengkel resmi lainnya? Dokter Mobil senantiasa menyediakan layanan gratis checkup jika mobil Anda mengalami suatu kondisi yang mencurigakan, termasuk Anda juga berhak untuk mendapatkan transparansi data serta estimasi biaya yang dibutuhkan jika mobil Anda mengalami kerusakan. Selain itu, terdapat garansi sesuai syarat dan ketentuan yang berlaku, jika Anda tidak merasakan dampak apapun dari servis di Dokter Mobil. Pelayanan servisnya pun juga sangat memuaskan, dan Dokter Mobil juga menyediakan CS online yang selalu responsif selama 24/7 jam setiap kali dibutuhkan.

Hubungi Bengkel Dokter Mobil Sekarang!

Halo Domo Lovers 👋, reservasi ke bengkel Kami sekarang juga dan dapatkan promo menarik dari kami, cs kami akan membalas secepat mungkin


Klaim Promo Sekarang!

Penulis Sejak Sept 2021